Rabu, 14 Agustus 2013

18.MAJAPAHIT yg KONTROVERSIAL



SEJARAH AKHIR MAJAPAHIT SANGAT KONTROVERSIAL :
VERSI 1. Demak dengan dukungan walisongo menyerang Brawijaya V (ayahnya sendiri), majapahit runtuh karena Brawijaya V tidak melayani serangan Demak tetapi mengasingkan diri di Gunung Lawu menjadi Panembahan Lawu (Kabarnya masuk Islam setelah menerima dakwah Sunan Kalijaga, sang pemomomg Sabdo Palon dan Noyogenggong moksa dan mengancam akan meluluhlantakan Jawa yang "islam" dan merevolusinya dengan agama "Budhi"), pengikut Brawijaya yang tidak bersedia masuk islam melarikan diri ke Bali.

VERSI 2. Brawijaya V dikudeta oleh Girindrawardhana menjadi Brawijaya VI, saat itu Demak masih belum kuat untuk memberikan bantuan kepada ayahnya Brawijaya V, saat Majapahit dikuasai Patih Udara (Brawijaya VII) Demak telah kuat dan menyerang balik dan menundukan Majapahit, Pangeran Udara dan pengikutnya hijrah ke Bali. Dalam versi ini tidak ada kisah Sabdopalon Noyogenggong. Tidak ada kisah anak menyerang Bapaknya, tidak ada kisah madu dibalas racun, atau kisah tawon yang mulutnya bermadu tapi pantatnya penuh sengatan kejam...................

Kedua versi ini perlu pengkajian menadalam dan bukti sejarah yang aktual, bukan karena membenci "islamisasi" atau sebaliknya memperhalus "islamisasi" , semoga sejarah yang faktual dan tidak diboncengi "kepentingan: akan dapat diungkap anak cucu kelak.




Tidak ada komentar: